Selasa, 30 April 2013

Mengendalikan Moge Perlu Ketrampilan Ekstra

Mengendalikan Moge Perlu Ketrampilan Ekstra -
Sejak akhir tahun lalu, setidaknya ada dua kecelakaan sepeda motor yang sempat menyita perhatian publik. Kasus pertama  menimpa Direktur Corporate Affair PT Adaro Energy Tbk, Andre J Mamuaya, Agustus tahun lalu dan baru saja terjadi dialami Ustaz Jeffry Al-Buchori atau yang akrab dikenal dengan Uje (26/4). Keduanya meninggal dunia sama-sama mengendari moge, yakni Ducati PaulSmart Sport Classic Limited Edition dan Kawasaki ER6N.
Anggono Iriawan, Kepala Instruktur Safety Riding Honda berbagi kepada KompasOtomotif, hari ini (26/4/2013) soal teknik berkendara moge. "Dasar teknik berkendara sepeda motor itu sama saja dan digunakan di jenis sepeda motor apapun, mulai moge sampai yang kecil," komentar Anggono.
Tapi, setiap sepeda motor punya karakter yang berbeda. Berbicara soal moge, tentu hal ini berkaitan dengan bobot lebih berat, dimensi lebih besar, tenaga, sampai fitur yang dibekali setiap merek. Supaya bisa tetap efektif mengendalikan moge dalam keseharaian, wajib mengenali perbedaan-perbedaan ini dan diaplikasi waktu di jalan.
Kelengkapan Keselamatan
Selain butuh ketrampilan ekstra, Anggono juga mengingatkan kewajiban menggunakan kelengkapan keselamatan ketika berkendara sepeda motor. Jangan sampai, berkendara sepeda motor ratusan juta rupiah, tetapi helm-nya non SNI.
Beberapa kelengkapan berkendara yang wajib dimiliki setiap biker, adalah helm standar SNI, jaket, pelindung siku dan lutut, sarung tangan dan sepatu yang menutup sampai mata kaki. "Kelengkapan minimal helm dan jaket, tapi biasanya pengendara moge lebih sadar akan keselamatan" tutup Anggono.


Senin, 29 April 2013

2013 Belum Tahunnya Honda Merajai Jenis Sport

2013 Belum Tahunnya Honda Merajai Jenis Sport
Honda Sport
2013 Belum Tahunnya Honda Merajai Jenis Sport -
Ambisi PT Astra Honda Motor (AHM) merebut tahta di segmen sport harus ditahan. Meski penjualannya naik drastis di kuartal pertama 2013 dibandingkan periode sama tahun lalu, tetap saja untuk mengejar penjualan Yamaha V-ixion dan beberapa varian sport merek garputala lainnya cukup berat.
Belum tahun inilah, ibaratnya kami masih bayi. Jadi masih bertahan dan berjuang,” ujarnya usai peluncuran Cherrybelle Beat di pabrik AHM Cikarang, Bekasi (24/4). Diakuinya penjualan sepeda motor sport naik drastis. Honda CB150R Streetfire dan Verza150 sangat besar kontribusinya. Berdasarkan data AISI, pertumbuhan penjualan sepeda motor sport Honda mencapai 79,1 persen selama Januari sampai Maret 2013 dibandingkan periode sama tahun lalu, dengan angka 84.287 unit (tahun lalu 30.693 unit).
Belum Ada Model Baru
Hingga saat ini, Honda mempunyai banyak varian di segmen sport, yakni CB150R Streetfire, Verza150, New Tiger, New Mega Pro, CBR 150R dan CBR 250R. Meski di luar negeri banyak diluncurkan tipe baru seperti sepeda motor sport 400cc berbagai model, namun AHM belum berminat mendatangkannya.  

Kamis, 28 Maret 2013

Honda Kuasai Pasar Motor di Sulsel

Honda Kuasai Pasar Motor di Sulsel
Honda Kuasai Pasar Motor di Sulsel - Honda masih memimpin penjualan motor di Sulsel. Data Asosiasi Industri Sepeda Motor Indonesia (AISI), menunjukkan, sepanjang Februari 2013, dari total penjualan motor di Sulsel sebanyak 22.551 unit, Honda meraih pangsa pasar 46 persen. Honda mencetak penjualan 10.361 unit.

“Khusus Honda, Penjualan kami naik sekitar 20 persen,” kata Rizal, kemarin. Rizal juga optimistis penjualan motor Honda di Parepare akan meningkat. Lenny Thungady, pemilik diler Gowata Sakti Motor menyebutkan, motor Honda sangat laris di kelas skutik.  

Berdasarkan data Polri Registration (Polreg) untuk penjualan motor di Sulsel, Sultra, dan Maluku, sepanjang 2012 lalu, Honda menempati urutan teratas dengan total penjualan mencapai 99.645 atau meraih pasar 44,5persen.

Pihak Honda mengklaim, sejak pemberlakuan DP tinggi, penjualan motor Honda malah meningkat tajam.

Rabu, 27 Maret 2013

Honda Verza 150 Dongkrak Pasar Motor Sport AHM


Honda Verza 150 Dongkrak Pasar Motor Sport AHM
Honda Verza 150 Dongkrak Pasar Motor Sport AHM
Honda Verza 150 Dongkrak Pasar Motor Sport AHM - PT Astra Honda Motor (AHM) berhasil meningkatkan pangsa pasarnya di segmen sepeda motor sport nasional pada bulan lalu menjadi 29,6% atau naik 7,2% dibandingkan dengan Februari 2012. Pencapaian ini ditopang oleh tingginya penjualan Honda Verza 150 yang pada bulan lalu terjual hampir 12.000 unit. 

Berdasarkan data Asosiasi Industri Sepedamotor Indonesia (AISI), penjualan sepeda motor Honda di pasar domestik pada bulan lalu tercatat sebesar 400.665 unit atau berhasil mendominasi pangsa pasar sebesar 61,7% dari total pasar yang mencapai 649.434 unit. Dari jumlah tersebut, sebanyak 32.020 unit atau 29,6% merupakan produk sepeda motor sport Honda. 

Selain Honda Verza 150, tingginya pertumbuhan pangsa pasar motor sport Honda pada bulan lalu juga ditopang oleh pencapaian penjualan Honda CB150R StreetFire sebesar 12.285 unit yang diluncurkan ke pasar lebih awal dibandingkan Honda Verza 150. Model sepeda motor sport Honda lainnya juga tetap mendapat penerimaan positif dari konsumen yang terlihat dari pencapaian penjualan Honda New MegaPro sebesar 4.025 unit, Honda Tiger sebesar 1.016 unit, dan Honda CBR series sebesar 2.821 unit. 

70% Pangsa Pasar Skutik Sementara itu, di segmen skutik AHM semakin memperkokoh posisinya sebagai Raja Skutik setelah pada bulan lalu berhasil menjual sebanyak 284.682 unit. Honda BeAT series masih menjadi penyumbang terbesar penjualan skutik Honda dengan kontribusi sebesar 51,7% dengan angka penjualan 147.193 unit. Honda Vario series menjadi penyumbang terbesar kedua dengan angka penjualan 114.124 unit, diikuti oleh New Honda Scoopy FI sebesar 14.083 unit, Honda Spacy series sebesar 8.673 unit, dan Honda PCX sebesar 609 unit.

Pada bulan lalu sepeda motor bebek Honda tercatat terjual sebanyak 83.963 unit atau 62,3% dari total pasar sepeda motor bebek nasional. Penjualan motor bebek Honda disumbang oleh Honda Supra series sebesar 38.716 unit, Honda Revo series sebesar 31.273 unit, dan New Honda Blade sebesar 13.974 unit.


Selasa, 26 Maret 2013

Motor irit: Honda Vario Techno 125 IS

Motor irit: Honda Vario Techno 125 IS
Honda Vario Techno 125 IS
Honda Vario Techno 125 IS
di lengkapi dengan Idle Stop System (IS) terbaru dari Honda di yakini merupakan motor yang paling irit dan lebih irit 7% dari versi Vario sebelumnya. Jika dibandingkan dengan Honda Vario 110 karburator, maka Vario Techno 125 IS ini lebih irit 37 perse (metode ECE R40). 





 
Dengan hadirnya Motor Honda Vario Techno 125 CBS IS ini maka menambah pilihan motor matik yang sangat bervariasi, dan perbedaan fitur ISS di saklar on/off sebelah kanan stang motor, dan juga ada tambahan stiker bodi samping motor dengan kata lain Idling Stop.